Padang Tualang,Kabarin.id- Baru baru ini masyarakat dari beberapa desa di wilayah hukum Polsek Padang tualang bergerak menutup dan menghancurkan di duga barak barak Narkoba di sekitar lingkungan mereka .
BeritaTerkait
Maraknya peredaran Narkoba di wilayah hukum Padang tualang di duga akibat lemahnya penegakan hukum , Berkaitan dengan itu salah satu Pemuda Padang Tualang Agung Tidio menduga ” ada main mata ” antara penegak hukum dan para bandar bandar Narkoba di wilayahnya .
” mustahil penegak hukum atau Polisi tidak tau maraknya peredaran narkoba di wilayah hukumnya , mereka mempunyai Bhabinkamtipmas yang selalu patroli di wilayah desa atau kelurahan , masyarakat mungkin sudah sering melapor tapi tidak di tanggapi sehingga mereka bergerak bersama atas inisiatif sendiri menhancurkan barak barak Narkoba di daerahnya masing-masing ” ucapnya
” Kalau memang Kapolsek mempunyai niat sebenarnya gampang memberantas Narkoba di wilayah hukumnya , Grebek baraknya lalu tangkap saja pemilik tanah tempat barak itu , Mustahil para pemilik tanah tidak tau di tanahnya di bangun barak tempat mengkonsumsi Narkoba ” ucap Agung menambahkan .
Berkaitan dengan itu harusnya para penegak hukum di wilayah Padang tualang merasa malu , bila perlu mundur kalau memang tidak mampu memberantas peredaran narkoba di wilayah hukum Padang tualang . Efek dari peredaran Narkoba sudah sangat memprihatinkan tatatanan kehidupan masyarakat , banyak tindak kejahatan yang terjadi akibat dampak meningkatnya peredaran Narkoba seperti pencurian , judi , perceraian , dll. #MK
Buat aja laporan ke polda sumut/ instansi pemerintahan yg ada 👍🏻👍🏻